Empat Amalan Khusus! Muliakanlah Hari Jumat, Tinggalkan Jual Beli
Hari Jumat adalah hari yang penuh dengan berkah. Perasaan apakah yang seharusnya bersemayam di dalam hati orang-orang beriman ketika mereka bertemu dengan hari Jumat ?
Kelak penduduk Surga begitu menanti-nantikan datangnya hari Jumat. Hari tersebut dinamakan "Yaumul Maziid”, yaitu hari tambahan.
Dalam sebuah Hadits yang panjang Rasulullah SAW. pernah bersabda mengisahkan tentang keadaan penduduk Surga :
فليسوا - أي أهل الجنة - إلى شيءٍ أحوج منهم إلى يوم الجمعةِ ؛ ليزدادوا فيه كرامةً ، و ليزدادوا فيه نظرًا إلى وجهه تبارك و تعالى ؛ و لذلك دُعي يوم المزيد !
" Penduduk Surga tidaklah membutuhkan sesuatu yang melebihi kebutuhan mereka akan hari Jumat. Karena pada hari tersebut mereka bisa meraih tambahan kemuliaan, pada hari tersebut mereka bisa meraih tambahan ( kenikmatan dengan ) melihat wajah Allah ( Yang Maha Indah nan Agung ). Itulah sebabnya hari tersebut dijuluki Yaumul Maziid, ( yaitu hari menambah kemuliaan dan kenikmatan ).
( Shahih at-Targhib : 3761)
Maka layaknya penduduk Surga yang mendambakan kedatangan Jum'at di akhirat kelak demi menambah kemuliaan dan kenikmatan, selayaknya pula orang-orang beriman mendambakan dan merasakan kegembiraan ketika bertemu hari Jum'at ketika di dunia, demi menambah keberkahan dari ketaatan dan amal shalih di hari yang mulia tersebut.
Di antara bentuk ketaatan yang bisa menjadi tambahan amal Shalih yang disunnahkan di hari Jumat adalah :
1. Memperbanyak shalawat.
2. Memperbanyak zikir.
3. Membaca Surat al-Kahfi.
4. Memperbanyak doa, terutama antara Ashar sampai terbenamnya matahari.
Muliakanlah Hari Jumat
Seruan agar shalat Jumat.
يٰۤاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْۤا اِذَا نُوْدِيَ لِلصَّلٰوةِ مِنْ يَّوْمِ الْجُمُعَةِ فَاسْعَوْا اِلٰى ذِكْرِ اللّٰهِ وَذَرُوا الْبَيْعَ ۗ ذٰ لِكُمْ خَيْرٌ لَّـكُمْ اِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ
" Wahai orang-orang yang beriman ! Apabila telah diseru untuk melaksanakan sholat pada hari Jumat, maka segeralah kamu mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui ."
( Q. S. Al-Jumu'ah 62 : Ayat 9 )
Jangan berbicara pada saat khutbah Jum'at.
أَبَا هُرَيْرَةَ أَخْبَرَهُ أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ إِذَا قُلْتَ لِصَاحِبِكَ يَوْمَ الْجُمُعَةِ أَنْصِتْ وَالْإِمَامُ يَخْطُبُ فَقَدْ لَغَوْتَ
Abu Hurairah mengabarkan kepadanya, bahwa Rasulullah SAW. bersabda : Jika kamu berkata kepada temanmu pada hari Jum'at 'diamlah', padahal Imam sedang berkhutbah maka sungguh kamu sudah berbuat sia-sia ( tidak mendapat pahala ). “
( H. R. Bukhari no. 934 )
Semoga kita dan seluruh keluarga kita selalu bertakwa kepada Allah, senantiasa memuliakan hari Jum'at, selamat di dunia selamat di akhirat.
Aamiin.....!!!
Semoga bermanfaat. Wallahu a'lam
Rutinkan Ziir Pagi
اَللَّهُمَّ بِكَ أَصْبَحْنَا، وَبِكَ أَمْسَيْنَا، وَبِكَ نَحْيَا، وَبِكَ نَمُوْتُ، وَإِلَيْكَ النُّشُوْرُ.
أَصْبَحْنَا عَلَى فِطْرَةِ اْلإِسْلاَمِ وَعَلَى كَلِمَةِ اْلإِخْلاَصِ، وَعَلَى دِيْنِ نَبِيِّنَا مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ، وَعَلَى مِلَّةِ أَبِيْنَا إِبْرَاهِيْمَ، حَنِيْفًا مُسْلِمًا وَمَا كَانَ مِنَ الْمُشْرِكِيْنَ
Sayyidul istighfar
اللّٰهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لآ إِلٰهَ إِِلآّ أَنْتَ ، خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ ، أَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ ، أَبُوْءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ وَ أَبُوْءُ بِذنْبِي، فَاغْفِرْلِيْ ، فَإِنَّهُ لاَ يَغْفِرُ الذُّنُوْبَ إلاَّ أَنْتَ
Artinya:
“Ya Allah, Engkaulah Tuhanku. Tidak ada Tuhan selain Engkau. Engkau sudah menciptakanku, dan aku adalah hamba-Mu. Aku akan berusaha selalu taat kepada-Mu, sekuat tenagaku Yaa Allah. Aku berlindung kepada-Mu, dari keburukan yang kuperbuat. Kuakui segala nikmat yang Engkau berikan padaku, dan kuakui pula keburukan-keburukan dan dosa-dosaku. Maka ampunilah aku ya Allah. Sesungguhnya tidak ada yang bisa mengampuni dosa kecuali Engkau.”
Shalawat Fatih
اللَّهُمَّ صَلِّ عَلىَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدِ، الْفَاتِحِ لِمَا أُغْلِقَ وَالْخَاتِمِ لِمَا سَبَقَ، نَاصِرِ الْحَقِّ بِالْحَقِّ، وَالْهَادِي إِلَى صِرَاطِكَ الْمُسْتَقِيْمِ وَعَلىَ آلِهِ حَقَّ قَدْرِهِ وَمِقْدَارِهِ العَظِيْمِ .
Semoga hari ini lebih baik dari hari sebelumnya.
زيني الياس
Advertisement