Babinsa Jatiprau Hadiri Jalan Santai Dalam Rangka Bersih Desa
TRENGGALEK – Warga masyarakat Desa Jatiprau Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek melaksanakan kegiatan jalan santai dalam rangka acara bersih desa, Minggu (21/10/18).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Jatiprau, Babinsa Koramil 0806/08 Karangan dan Perangkat Desa Jatiprau serta ratusan warga masyarakat peserta jalan santai.
Semenjak pagi hari, masyarakat telah berbondong-bondong menuju lapangan Desa Jatiprau baik tua-muda, laki-perempuan, anak-dewasa, pemuda-pemudi, semua tumpah ruah memadati lapangan desa yang menjadi tempat start sekaligus finish
Dalam sambutannya Kades Jatiprau mengatakan, Pelaksanaan jalan sehat di Desa Jatiprau kali ini dalam rangka rangkaian acara bersih Desa Jatiprau.
“Hal yang terpenting dalam acara ini disamping mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olah raga, agar supaya badan sehat dan untuk memupuk jiwa kebersamaan, keguyuban, gotong royong dan semangat paseduluran diantara sesama warga Desa Jatiprau,” terangnya.
Tepat pukul 06.30 Wib jalan sehat di lepas oleh Kades Jatiprau dan didampingi Babinsa Serma Sutriman, dengan rute menyusuri sepanjang jalan utama yang melintasi semua padukuhan yang ada di Desa Jatiprau, dengan jarak tempuh sekitar 3 Kilo meter. Dan setelah tiba di finish peserta jalan sehat disuguhi dengan hiburan organ tunggal yang sudah dipersiapkan oleh panitia sebagai hiburan.(Fr)
Advertisement