Anjangsana Dandim 0806/Trenggalek ke rumah pemilik penggilingan padi UD. Sri Sedono
TRENGGALEK - Dalam rangka meningkatkan swasembada pangan, khususnya dalam Serapan Gabah (SERGAB) di Kabupaten Trenggalek, Dandim 0806/Trenggalek Letkol Inf Dodik Novianto, S.Sos mengunjungi rumah pemilik penggilingan padi UD. Sri Sedono, Samsul Hadi Kusuma, Kamis (15/03/2018).
Dalam kunjungannya ke rumah Samsul Hadi Kusuma , Dandim didampingi oleh Kapten Caj Imam Ansori Danramil 0806/09 Tugu, Letda Inf M. Anwar Idris Pjs Dan Unit Inteldim 0806/Trenggalek, Serma Suyata Babinsa Desa Nglongsor, Bripka Edy Santoso BKTM Desa Nglongsor.
Kunjungan Dandim 0806/Trenggalek beserta rombongan disambut dengan ramah oleh pemilik Penggilingan Padi UD Sri Sedono, Samsul Hadi Kusuma yang secara kooperatif menanggapi kunjungan Dandim Trenggalek.
Dalam kunjungan ini Letkol Inf Dodik Novianto, S.Sos menyampaikan kunjungan ini rutin dilakukan oleh jajaran Kodim 0806/Trenggalek untuk mensukseskan program Pemerintah dalam rangka Upsus Swasembada Pangan Nasional.
“Dengan kunjungan ini kami dari Kodim 0806/Trenggalek berusaha semaksimal mungkin untuk mensukseskan program swasembada pangan khususnya di Serapan Gabah (SERGAB) di Kabupaten Trenggalek. Sehingga target dari Sergab bisa terpenuhi. Yang tentunya membutuhkan suatu kerjasama dari semua lini yang berkompeten di dalamnya, termasuk dari Pemilik penggilingan yang berada di Kabupaten Trenggalek,“ ujar Letkol Dodik.(Fr)
Advertisement