YAYASAN HANG TUAH SURABAYA SUMBANGKAN SEGUDANG PRESTASI

Surabaya,(12/10)
Prestasi satuan pendidikan (Satdik) Yayasan Hang Tuah Cabang Surabaya tahun Pelajaran 2017/2018 sangat spektakuler, dari TK 80 prestasi di tingkat Kabupaten , SD,SMP SMA di tingkat kabupaten kota 172 prestasi , tingkat propinsi 123 prestasi , nasional 11 prestasi , Tingkat SMA internasional 2 prestasi, demikian Laporan Ketua Pengurus Yayasan Hang Tuah Cabang Suraaya Drs.S.D Seputra, S.K.M.,M.M, di hadapan Ketua Pembina Yayasan Hang Tuah Pusat Dra. Endah Ade Supandi dalam sebuah acara Silaturahmi Ketua Pembina Yayasan Hang Tuah dengan Pengurus dan Kasatdik di lingkungan Yayasan Hang Tuah Cabang Surabaya yang berlangsung (12/10) di Wisma Perwira Pangkalan Udara TNI AL Juanda .
Advertisement
Keberhasiln prestasi di tahun ajaran 2017/2018 menjadi nilai positif bagi perkembangan dan nilai jual Yayasan Hang tuah Cabang Surabaya. Dengan demikian Yayasan Hang Tuah terbukti nyata ikut dalam meningkatkan mutu pendidikan Nasional khususnya pendidikan yang memikii visi dan misi kebaharian. Kesemua prestasi yang telah diraih merupakan prestasi akademik ( lomba sains dan teknologi ) serta non akademik dalam bidang olah raga antara lain Tae Kwondo, Karate, Tinju, Paskibra, pencak silat, jusitzu dan lain-lain.

Advertisement
Kasatdik SMA Hang Tuah 1 Surabaya Hadi Sukiyanto,S.Pd,. M.M, saat menyampaikan perkembangan pendidikan di satdiknya kepada Ketua Pembina Yayasan Hang Tuah
Secara spesifik Kapeng YHT Cab Surabaya menegaskan bahwa kondisi satdik-satdik yang dia pimpin mengalami penurunan kwantitas kira- kira 4 % dalam PPDB 2017/2018, itu di karenakan sekolah-sekolah negeri pada umumnya menambah jumlah ruang kelas sehingga banyak menyedot siswa yang seharusnya menjadi jatah satdiknya.
Sebagai upaya meningkatkan kopentensi guru YHT Cab Sarabaya telah melaksanakan MGMP (Musyawarah Guru Mate Pelajaran ) Unas serta workshop yang berlangsung selama dua hari ( 10-11 Oktober ) di Trawas Mojokerto dengan di ikuti 58 guru dan kasatdik.
Advertisement
“ SUKSES UN 2018 MELALUI MGMP YAYASAN HANG TUAH” . Ini merupakan tonggak awal akan keberhasilan UN 2018, peningkatan kopetensi guru MGMP mapel UN melalui Workshop dan pelatihan, pengayakan UN yang memiliki daya serap rendah membuat langkah sukses Un 2018 guna mendongkrak dan meningkatkan hasil didik, perubahan pola pikir guru yang lebih inovatif dan kreaktif, meninggalkan cara-cara konvensional ke arah yang ke kinian, guru harus nampu merubah kemampuan berfikir siswa ke arah HOTS ( Higher Order Thinking Skills ) kemampuan berfikir tingkat tingg ).
Dilaporkan oleh Kapeng YHT Cabang Surabaya bahwa dalam waktu tidak lama lagi Yayasan i akan mengembangkan sayapnya dengan menambah satu Sekolah Menengah Pertama SMP HANG Tuah 6 Excelent, yang lokasinya sudah di tentukan di depan Markas Pangakalan Udara TNI AL Juanda. Sekolah yang akan didirikan tentu saja sudah dalam kajian di Lingkup Yayasan Hang Tuah, pemilihan tempat yang strategis serta program sekolah unggulan yang akan di kedepankan , sehingga menjadi harga jual yang tinggi di masyrakat Surabaya dan sekitarnya. Hal ini juga sudah mendapat restu dari pucuk pimpinan TNI AL di Mabesal.
Advertisement

Dengan penuh semangat para kasatdik mengikuti pengarahan Ketua Pembina Yayasan Hang Tuah yang berlangsung Kamis,(12/10) di Wisma Perwira Lanudal Juanda
Silaturahmi Ketua Pembina Yayasan Hang Tuah dengan seluruh Kasatdik cabang Surabaya berlangsung santai dan humoris, Ibu pembina dalam kesempatan tatap muka yang sudah di rencanakan jauh-jauh hari mengatakan bahwa “ Pertemuan semcam ini tidaklah mudah dilaksanakan mengingat banyaknya aktifitas yang harus dihadapai setiap hari. Untuk itu kesempatan ini lebih dititikberatkan kepada beberapa penekanan kepada Kasatdik yang hadir untuk selalu meningkatkan kemampuan sebagai pendidik yang profesional, yang mampu merangkul jiwa peserta didik agar dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar siswa dapat mengikuti pelajaran dengan nyaman tanpa ada rasa keterpaksaan, sehingga akan dapat menghasilkan uotput yang berkualitas. Serta mengharapkan agar Satdik Yayasan Hang Tuah sebagai lingkungan wiyata mandala yang berjiwa kebangsaan Indonesia dan berwawasan kebaharian.
Advertisement
Turut hadir dalam kesempatan tersebut ini beberapa pengurus Yayasan Hang Tuah Pusat antara lain Ketua Umum Yayasan Hang Tuah Laksda TNI (Pur) Amri Husaeni, SE, Laksma TNI (Pur) Bambang Wahydin, Laksma TNI (Pur) Drs Rosehan Chaidir, M.A.P., anggota pengawas Yayasan Hang Tuah cabang Surabaya Ny. Ina Darwanto, S.H, serta beberapa anggota Jalasenanstri terkait(dar).
Advertisement