
‘Pria Bangkit dari Kubur’ Hanya Menderita Luka Bakar 19 Persen

Dunia maya di hebohkan dengan seorang pria yang di tersengat listrik dan kemudian sejumlah warga yang berada di TKP berusaha menyelamatkan korban dengan menimbunnya didalam lumpur.
Korban sendiri di ketahui bernama Susanto (32), warga Desa Sungai Purun Kecil, Sungai Piyuh, Kalimantan Barat.
Kasus ‘bangkitnya’ Susanto berawal usai dia tersengat listrik saat mengelas kanopi di Bengkel Mobil Aneka Jaya Jl. Raya Desa Sungai Purun Kecil, Minggu 8 Juli lalu sekitar pukul 12.00 Wib.
Warga berbondong-bondong menolongnya dan mengubur sebagian tubuh ke dalam lumpur. Cara ini diyakini dapat menghilangkan aliran listrik dari tubuh Susanto.
Peristiwa penanganan terhadap Susanto ini viral di media sosial dengan bumbu isu ‘bangkit dari kubur’.
Korban setelah di lakukan pertolongan pertama, kemudian di larikan ke Puskesmas setempat untuk selanjutnya dirujuk ke Rumah Sakit Rubini, Mempawah.
Dari informasi yang didapat dari perawat yang bertugas di rumah sakit, Hayandaru mengatakan, korban menderita luka bakar sekitar 19% akibat sengatan listrik itu dalam kejadian tersebut.
“Korban menerima perawatan sejak Minggu, dan empat hari kemudian korban telah di ijinkan dokter untuk pulang,” jelasnya.
Baca Juga :
Video: ‘Pria Bangkit dari Kubur’




Penulis : Yasmin Fitrida
Berita terkait:
Kemenag Diminta Serius Perhatikan Madrasah Swasta dan Pesantren
NasionalKomisi VIII DPR RI rapat bersama Kemenag
Profil dan Daftar Harta Kekayaan 5 Pimpinan Baru BPK
NasionalLima pimpinan baru BPK telah disahkan DPR RI. Intip daftar harta kekayaannya.
Pengancam Penggal Kepala Jokowi Nikah di Polda Metro Jaya
Human InterestMasih ingat video viral pria yang mengancam Presiden Jokowi?
Topik Lainnya
Temukan topik menarik lainnya.