
Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Ujaran Kebencian, Ahmad Dhani: Saya Optimis Masih Ada Keadilan

Musisi Ahmad Dhani telah ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus ujaran kebencian yang menjeratnya. Ia terancam hukuman enam tahun penjara akibat cuitannya di Twitter.
Meski begitu, ia pun menanggapi santai statusnya tersebut. “Ya enggak apa-apa, emang kenapa?” ujar pria 45 tahun ini.
Bahkan ia sendiri mengaku bahwa dirinya tidak bersalah atas cuitannya itu. “Kalau enggak salah ya enggak takut lah. Saya optimis masih ada keadilan,” ujarnya.
Ia juga menambahkan, bahwa dirinya secara terang-terangan membenci para penista agama dan juga pembelanya. “Jadi kalau ditanya apakah Mas Dhani benci dengan penista agama? Saya benci sekali. Pembelanya? Sama saja,” ujarnya.
Dhani dijadikan tersangka berdasarkan laporan dari Jack Boyd Lapian soal ujaran kebencian. Dalam cuitannya di twitter, Dhani dianggap melakukan ujaran kebencian terhadap pendukung Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Ia dijerat dengan Pasal 28 ayat (2) juncto Pasal 45 ayat (2) UU Nomor 19 tahun 2016 tentang ITE. (amm)
Baca Juga :
Penulis : Amanah Nur Asiah
Berita terkait:
Perangi Hoaks, Twitter Cari 100 Ribu Relawan Birdwatch
AplikasiProgram sedang tahap uji coba di Amerika Serikat.
Ahmad Dhani Penyitas Covid-19, Gejalanya seperti Masuk Angin
Gosip ArtisAhmad Dhani merasa seperti masuk angin, saat diswab positif Covid-19.
Mulai dari Nol, Akun Twitter Joe Biden Panen 5 Juta Pengikut
InternasionalMulai dari nol, kini akun Twitter Joe Biden panen 5 juta pengikut.
Terbaru
Lihat semuaAdik Naik Kap Mobil Suaminya, Ini yang Dilakukan Bupati Minahasa
Human InterestTopik Lainnya
Temukan topik menarik lainnya.