Prediksi Celtic vs Bayern Munchen: Tuan Rumah Perkasa Saat Main Kandang
Celtic akan menjamu Bayern Munchen akan saling bentrok di Celtic Park pada leg pertama play-off fase gugur Liga Champions UEFA 2024-2025. Pertandingan UCL antara Celtic vs Bayern Munchen ini dijadwalkan kick-off pada Kamis, 13 Februari 2025, pukul 03.00 WIB dini hari WIB.
Dalam empat laga kandangnya di fase liga, Celtic tampil perkasa. Mereka menang 5-1 atas Slovan Bratislava, menang 3-1 atas RB Leipzig, ditahan imbang 1-1 oleh Club Brugge, dan menang tipis 1-0 atas Young Boys. Artinya, Celtic belum terkalahkan dari semua laga kendang yang telah mereka lalui.
Namun, lawan yang mereka hadapi kali ini berbeda. Bayern Munchen adalah tim raksasa dengan pengalaman segudang di panggung Eropa. Tim berjuluk Bavaria juga memiliki mental juara dengan enam gelar.
Pada laga terakhirnya di fase liga, Bayern tampil trengginas saat melumat Bratislava Slovan Bratislava 3-1. Saat itu, gol Bayern dicetak oleh Thomas Muller (8’), Harry Kane (63’) dan Kingsley Coman (84’). Sementara itu, satu gol Slovan Bratislava dihasilkan oleh Marko Tolic (90’).
Hanya saja, rekor tandang Bayern bisa dibilang buruk. Bayern tiga kali kalah dan cuma sekali menang dalam empat laga tandang yang mereka mainkan. Bayern kalah 0-1 dari Aston Villa, dipermak Barcelona 1-4, menang telak 5-1 atas Shakhtar Donetsk, dan kalah 0-3 dari Feyenoord.
Sedangkan Celtic menyelesaikan fase liga dengan tiga kemenangan, tiga hasil seri, dan dua kekalahan (M3 S3 K2). Wakil Skotlandia tersebut finis di peringkat 21 dengan 12 poin. Sementara itu, Bayern finis di posisi 12 dengan 15 poin hasil dari lima kali menang dan tiga kali kalah (M5 S0 K3).
Dalam empat laga kandangnya di fase liga, Celtic tak terkalahkan. Mereka menang 5-1 atas Slovan Bratislava, menang 3-1 atas RB Leipzig, ditahan imbang 1-1 oleh Club Brugge, dan menang tipis 1-0 atas Young Boys.
Lantas, mampukah Bayern menang atas Celtic, atau Celtic yang akan memperpanjang rekor tak terkalahkan di kendang? Mari kita simak pertandingannya.
Prakiraan Susunan Pemain
Celtic (4-3-3): Schmeichel; Johnston, Carter-Vickers, Trusty, Taylor; Engels, McGregor, Hatate; Kuhn, Idah, Jota.
Pelatih: Brendan Rodgers.
Bayern Munchen (4-2-3-1): Neuer; Laimer, Upamencano, Kim, Guerreiro; Kimmich, Pavlovic; Olise, Musiala, Sane; Kane.
Pelatih: Vincent Kompany.
Advertisement