Ousmane Fane Gelandang dari Prancis Ungkap Alasan Gabung Persik Kediri
Rekrutan anyar gelandang bertahan Ousmane Fane asal Prancis mengungkapkan alasannya bersedia bergabung bersama Persik Kediri. Menurutnya ia datang ke Indonesia karena dia tahu sepak bola di tanah air sekarang sedang berkembang.
"Waktu datang, saya tahu sepak bola Indonesia sedang berkembang. Dan saya datang ke Kediri untuk bereksperimen dan mencoba sepak bola di sini. Saya tahu sepak bola Indonesia bagus dari teman-teman yang bermain di Liga Malaysia," terang pemain bertipikal bertahan tersebut ketika ditemui di Stadion Brawijaya Kediri Selasa 16 Juli 2024.
Ditanya kesan pertamanya ikut latihan perdana bersama Persik Kediri, Ousmane Fane merasakan suasana yang menyenangkan di dalam tim. Dirinya juga merasa senang. Lebih lanjut nantinya ia lebih ingin mengenal lagi tentang Kota Kediri.
"Saya baru datang dua hari, saya belum jalan-jalan dan saya lebih fokus untuk latihan. Jika ada kesempatan ia akan mencoba suasana Kota Kediri," ungkapnya .
Ousmane Fane berharap bisa bekerja sama dengan seluruh tim dan soal target ia lebih menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih dan manajemen klub.
Advertisement