Hasil Babak Pertama Persija vs Malut United: Skor 0-0, Gajos dan Almeida Buang Peluang Emas
Laga pekan ke-34 BRI Liga 1 2024/2025 antara Persija Jakarta vs Malut United masih berakhir imbang 0-0 hingga jeda babak pertama. Pertandingan digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat 23 Mei 2025 pukul 19.00 WIB.
Persija Jakarta yang tampil sebagai tuan rumah mencoba mengendalikan permainan sejak awal. Meski demikian, Maciej Gajos dan Gustavo Almeida gagal memanfaatkan peluang emas untuk membawa Macan Kemayoran unggul.
Peluang Emas Persija Terbuang di Babak Pertama
Persija beberapa kali mengancam melalui tembakan jarak jauh. Salah satu peluang terbaik datang dari sepakan Maciej Gajos yang membentur mistar gawang Malut United. Pada menit ke-23, umpan datar dari Gustavo Almeida berhasil disambut Ryo Matsumura, namun tembakannya masih bisa dihalau.
Lima menit kemudian, umpan silang dari Rio Fahmi disambut kembali oleh Gajos yang kali ini berdiri bebas. Sayangnya, tembakan keras gelandang asal Polandia itu kembali membentur mistar gawang.
Peluang berikutnya datang dari sundulan Gustavo Almeida menyambut tendangan bebas Andrade Duarte, namun bola melenceng tipis dari gawang meski ia berdiri bebas di depan kiper.
Malut United Berbalik Mengancam
Malut United sempat memberi ancaman balik melalui sepakan mendatar Yakob Sayuri pada menit ke-42. Namun, tembakan dari sisi kiri kotak penalti itu masih melebar tipis di sisi kanan gawang Andritany.
Dengan hasil ini, Persija Jakarta tetap bertahan di posisi ketujuh klasemen sementara Liga 1 dengan 50 poin. Mereka terpaut enam poin dari Malut United yang berada di peringkat ketiga.
Pada pertemuan pertama musim ini, Persija menang tipis 1-0 saat bertandang ke Stadion Gelora Kie Raha, markas Malut United.
Advertisement