Diwarnai Mati Lampu, Pertandingan Persik Kediri Vs Persis Solo Berakhir 0-0
Laga antara Persik Kediri melawan Persis Solo pada Jumat 14 Februari 2025, berakhir dengan skor 0-0. Pertandingan yang bertempat di Stadion Brawijaya Kediri itu sempat diwarnai dengan listrik padam yang menyebabkan lampu stadion turut padam sesaat.
Kartu Merah Persik
Babak pertama pertandingan berjalan sengit. Tim tamu Persis Solo tampil menyerang sejak menit awal. Benturan keras terjadi di menit awal Ketika Sutanto Tan terkapar akibat disikut Ramiro Fergonzi. Wasit pun mengganjar pemain depan Persik itu dengan kartu merah.
Praktis Macan Putih harus bertarung dengan 10 orang sejak awal. Seolah tak membuang kesempatan, tim tamu percaya diri memimpin laga.
Statistik menyebut Persi Solo menguasai 72 persen bola sepanjang babak pertama. Namun serangan berbahaya juga datang dari tim tuan rumah. Meski tak ada gol tercipta di sepanjang baba pertama. Skor sementara Persik Kediri melawan Persis Solo bertahan 0-0.
Listrik Padam
Seolah haus kemenangan, Persik yang bermain 10 orang tampak tampil menekan sejak awal babak kedua. Sejumlah peluang ke arah gawang dilakukan oleh pemain Persik.
Majed Osman beberapa kali membuat peluang gol. Hinga menit ke-72, tendangannya berhasil mengoyak gawang Persis Solo. Namun wasit menganulir gol Persik lantaran jebakan offside.
Tak menyerang, bola terus dialirkan ke depan dan mengancam gawang persis, baik dari Arkhan Kaka, Althaf, Indie, hingga So. Namun di tengah semangat menyerang, pemain harus kehilangan momen lantaran listrik padam mendadak di menit ke-87.
Laga yang sempat berhenti kemudian berlanjut. Hingga peluit akhir ditiup skor Persik Kediri melawan Persis Solo berakhir dengan posisi 0-0.
Advertisement